Setiap kepribadian memiliki kunci motivasi ( hot button ) yang berbeda. Mereka berkata :
1. Koleris :
1) Saya suka pegang kendali / peran.
2) Saya suka keadaan yang banyak perubahan.
3) Saat bekerja, saya bekerja sangat keras.
4) Saat bermain, saya bermain dengan sungguh-sungguh.
5) Saya suka kekuasaan.
6) Saya tidak takut untuk mengambil resiko.
7) Saya suka membuat keputusan.
8) Saya tidak suka hal yang bersifat rutinitas / monoton.
9) Saya tidak suka hal lambat dan berulang-ulang.
10) Saya suka memecahkan masalah.
11) Saya suka memimpin.
2. Sanguin :
1) Saya suka punya banyak teman.
2) Saya suka penerimaan.
3) Saya suka orang lain yang menangani hal bersifat detail.
4) Saya suka suasana yang bersahabat.
5) Saya suka dukungan.
6) Saya lebih suka projek jangka pendek daripada projek jangka panjang.
7) Penting bagi saya untuk menjadi populer.
8) Saya tidak suka terlalu banyak peraturan.
9) Saya suka pengakuan / penghargaan di depan umum.
10) Saya mudah lupa pada fokus / ”distracted.”
3. Melankolis :
1) Saya suka kualitas / mutu.
2) Saya tidak suka terlalu banyak hal yang bodoh.
3) Saya suka tugas yang detail / terperinci.
4) Saya suka informasi yang bersifat logis / masuk akal.
5) Saya suka grafik.
6) Saya suka menemukan solusi yang kreatif.
7) Saya suka diyakinkan kembali mengenai sesuatu.
8) Saya suka keadaan yang rapi / teratur.
9) Saya punya standar yang tinggi bagi diri saya dan orang lain.
10) Saya cenderung menjadi seorang perfeksionis.
11) Saya suka dipuji atas kerja yang baik.
12) Saya mengerjakan hal step by step.
4. Phlegmatis :
1) Saya suka gaya hidup yang stabil.
2) Saya suka menyenangkan orang.
3) Saya suka orang yang menikmati hidup.
4) Saya tidak suka memulai projek / tugas baru.
5) Saya bahagia bila melihat orang lain bahagia.
6) Saya tidak dapat bekerja sama dengan baik dengan orang yang agresif.
7) Saya suka merasa dihargai.
8) Saya suka rutinitas.
9) Saya tidak suka hal yang ”menantang.”
10) Saya tidak keberatan diberitahu apa yang harus dikerjakan.
11) Saya menikmati menyelesaikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar